Keyboard mekanik dari CM Storm Mech menawarkan level ketahanan melebihi keyboard lainnya. Berkat balutan plat keyboard besi dan plat atas alumunium khusus. Tersedia dalam pilihan warna Cherry MX red, blue, atau brown, Mech juga dilengkapi dengan prosesor Rapid Fire Engine 72 MHz 32 bit untuk playback makro cepat, dengan lima tombol makro khusus dan 64 tombol rollover.
Mech dilengkapi dengan dudukan tangan terintegrasi yang luas. Sayangnya dudukan ini tergolong datar dan landau di tepiannya, yang menimbulkan ketidaknyamanan saat mengetik. Dudukan juga dilengkapi bentuk asimetris pada patahan plat dengan plat alumunium menonojol di sisi kiri, menyebabkan tangan seringkali merasakan dinginnya bahan besi. Terlebih luas dudukan sisi kanan dudukan tampak berlebihan, terlebih mengingat saat bermain game, tangan kanan akan lebih sering memegang mouse.  |
CM Storm Mech Keyboard |
Selain itu, Mech juga dilengkapi dengan pegangan terintegrasi, memudahkan Anda membawanya kemana saja, terlebih ke acara-acara gaming. Namun karena ukurannya yang besar, pegangan ini tampak tidak praktis. Pada bagian belakang keyboard, terdapat hub konektivitas, dua port USB 3.0, port headphone, port mikrofon, dan microUSB, yang dapat digunakan untuk men-charge perangkat portable.
CM Storm Mech dilengkapi dengan lima tombol makro khusus di sisi kiri keyboard, masing-masing tombol mampu menyimpan hingga tiga makro. Untuk berpindah antar makro, tombol "alt" di kiri dan kanan juga berfungsi sebagai modifikator makro.
Backlight putih pada Mech hadir dalam tiga mode, aktif keseluruhan, pulse dan WASD. Dengan lima level kecerahan di masing-masing keyboard, namun tidak terdapat perbedaan signifikan antara semua keyboard. Pencahayaan pada keyboard ini dikendalikan menggunakan tombol Fn pada F1 hingga F4, sementara F5 hingga F11 berfungsi sebagai tombol kendali media. Tombol Windows dapat diaktifkan menggunakan Fn + F12.
Spesifikasi
Switch | Cherry MX Blue/Brown/Red |
Tombol Rollover | 64-tombol Rollover |
Dimensi | 553 x 267 x 43 mm |
Kabel | Dapat dilepas 2m |
Harga | $ 239 (Blue/Brown), $249 (Red) |